Pengertian Legenda


Hello Guys, Welcome Back in yaudahkasideh blog. Hasyiap, kali ini kita ngomongin tentang Pengertian Legenda and tanpa berlama lama, Yaudahkasideh!!!


Gunung Tangkuban Perahu,terjadinya diceritakan dalam Cerita Sangkuriang
Mungkin anda pernah mendengar atau melihat kata Legenda. Yap,kata ini sering kali muncul,baik di televisi,buku,internet,maupun tempat lainnya. Namun dari sekian banyak kata Legenda yang anda lihat dan dengar,apakah anda tahu apa yang dimaksud dengan Legenda itu? Legenda adalah Salah satu jenis cerita rakyat yang biasanya menceritakan mengenai kejadian asal-usul suatu tempat,tumbuhan,binatang dan lain-lain yang berupa khayalan [Tidak Nyata] dan diluar akal sehat. Berikut ini adalah pengertian Legenda oleh beberapa ahli


Pengertian Legenda Menurut beberapa ahli :
*KBBI [Kamus Besar Bahasa Indonesia] : Menurut KBBI yang dimaksud dengan Legenda adalah cerita rakyat pada zaman dahulu yang ada hubungannya dengan peristiwa sejarah.
*Pudentia : Menurut Pudentia yang dimaksud dengan Legenda adalah cerita yang dipercaya oleh beberapa penduduk setempat benar-benar terjadi, tetapi tidak dianggap suci atau sakral. Sehingga dapat dibedakan dengan jenis cerita rakyat lainnya yaitu Mite.
*Emeis : Menurut Emeis yang dimaksud dengan Legenda adalah cerita kuno yang setengah berdasarkan sejarah dan yang setengah lagi berdasarkan angan-angan.
*William R.Bascom : Menurut William R.Bascom yang dimaksud dengan Legenda adalah cerita yang mempunyai ciri-ciri yang mirip dengan mitos, yaitu dianggap benar-benar terjadi, tetapi tidak dianggap suci.
*Hooykaas : Menurut Hooykaas yang dimaksud dengan Legenda adalah dongeng tentang hal-hal yang berdasarkan sejarah yang mengandung sesuatu hal yang ajaib atau kejadian yang menandakan kesaktian.

Itu tadi dia pengertian Legenda menurut beberapa ahli. Jadi Legenda itu bukanlah suatu cerita yang nyata dan hanya dibuat berdasarkan khayalan saja. Ini bisa kita lihat dari berbagai cerita Legenda yang cenderung berisi sesuatu yang diluar akal sehat,namun tiap Legenda tentu memiliki amanat tersendiri mengapa dibuat seperti itu. Sesuai dengan ciri-ciri Cerita Rakyat bahwa cerita rakyat tidak punya pengarang [Anonim],diwariskan secara turun-temurun dan disampaikan secara lisan ini berlaku juga untuk Legenda karena merupakan salah satu jenis cerita rakyat.

Berikut ini adalah contoh-contoh Cerita Legenda yang terkenal :
*Sangkuriang [Legenda Gunung Tangkuban Perahu]
*Dewi Sri [Legenda Padi]
*Danau Toba [Legenda Danau Toba]
*Malin Kundang [Legenda sebuah batu yang mirip manusia di Sumatera Barat]

Nah,itu tadi dia penjelasan mengenai pengertian dari Legenda. Bagaimana sekarang anda sudah tahu bukan apa yang dimaksud dengan Legenda itu? Semoga dengan adanya artikel ini dapat membantu para pembaca sekalian dalam lebih memahami arti dari kata Legenda. Terima kasih telah berkunjung ke blog ini dan jangan lupa nantikan juga artikel kami yang bermanfaat dan menarik selanjutnya :D
Baca artikel lain tentang:

Share:


Artikel Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar