Pengertian Patriotisme


Hello Guys, Welcome Back in yaudahkasideh blog. Hasyiap, kali ini kita ngomongin tentang Pengertian Patriotisme and tanpa berlama lama, Yaudahkasideh!!!


Patriotisme berasal dari dua kata yaitu "Patriot" dan "Isme" yang berarti sikap kepahlawanan atau jiwa kepahlawanan,atau dalam bahasa Inggris disebut dengan Patriotism yang artinya sikap gagah berani,pantang menyerah,dan rela berkorban baik harta,jiwa dan raga demi bangsa dan negaranya. Sikap Patriotisme bersumber dari rasa cinta tanah air yang besar sehingga ada dorongan untuk rela berkorban demi bangsa dan negaranya. Semangat Patriotisme yang tinggi dapat menghasilkan seorang pejuang sejati yang rela berkorban demi kejayaan,kemajuan dan kemakmuran negaranya. Penjelmaan Patriotisme dapat dilaksanakan pada 2 masa yaitu masa perang dan masa damai.

1.Pada masa perang
Pada masa perang sikap Patriotisme ini akan berupa perjuangan melawan penjajah untuk mewujudkan kemerdekaan bangsa dan negara. Setiap orang yang mempunyai sikap patriotisme ini akan berani mengangkat senjata,bersama-sama bertempur secara fisik melawan penjajah di medan perang. Selain berperang mereka yang tidak memiliki kemampuan untuk berperang dapat menjadi petugas dapur umum,petugas medis,atau menyumbang harta bendanya. Semua kegiatan tadi merupakan perwujudan dari sikap patriotisme pada masa perang.

2.Pada masa damai
Pada masa damai sikap Patriotisme dapat diwujudkan dengan cara antara lain :
*Meneggakan hukum dan kebenaran
*Meningkatkan kemampuan diri secara optimal
*Memajukan Pendidikan negara
*Memberantas kemiskinan dan kebodohan
*Memelihara Persatuan dan Kesatuan
*Menguasai Ilmu Pengetahuan dan Teknologi
*dan lain-lain

Nah,itu tadi penjelasan mengenai pengertian dari Patriotisme serta wujud dari Patriotisme pada dua masa yaitu masa perang dan masa damai. Sikap Patriotisme ini sangat dibutuhkan demi terciptanya sebuah negara yang adil dan makmur. Maka dari itu mari kita kembangkan sikap patriotisme kita agar dapat memajukan negara ini. Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Terima kasih telah berkunjung ke blog ini dan jangan lupa nantikan juga artikel kami yang menarik dan bermanfaat selanjutnya :D
Baca artikel lain tentang:

Share:


Artikel Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar