Penjelasan Arti Lambang / Logo Kota Padang Panjang


Hello Guys, Welcome Back in yaudahkasideh blog. Hasyiap, kali ini kita ngomongin tentang Penjelasan Arti Lambang / Logo Kota Padang Panjang and tanpa berlama lama, Yaudahkasideh!!!


Penjelasan Arti Lambang / Logo Kota Padang Panjang

Berdasarkan Peraturan Daerah Nomor 6 Tahun 2002 telah ditetapkan Bentuk dan Lambang Daerah Kota Padangpanjang beserta makna dan artinya sebagai berikut :

Lambang daerah mempunyai arti sebagai berikut:

Arti Bentuk dan Lukisan

1. Perisai bersegi lima dengan tiga warna melambangkan perjuangan dan perlindungan yang dilandaskan pada Pancasila serta dijiwai oleh Budaya Minangkabau :

2. Tulisan PADANGPANJANG menunjukkan Padangpanjang sebagai Daerah Otonom.

3. Lukisan Bintang bersegi lima melambangkan Ketuhanan Yang Maha Esa.

4. Lukisan tiga buah gunung melambangkan bahwa Kota Padangpanjang dilingkungi oleh tiga buah gunung.

5. Lukisan Garis Putih melambangkan Padangpanjang sering diselimuti awan

6. Lukisan rumah gadang melambangkan bahwa Padangpanjang adalah suatu kota yang menjunjung tinggi kehidupan bermusyawarah dan mufakat dengan landasan Adat Bersandi Syarak, Syarak Bersandi Kitabullah.

7. Lukisan mesjid melambangkan kehidupan masyarakat Padangpanjang yang bernuansa Islami

8. Lukisan kitab terkembang melambangkan bahwa Kota Padangpanjang adalah Kota Pendidikan.

9. Lukisan setangkai padi dan kapas melambangkan proklamasi kemerdekaan tujuh belas bulan delapan dan kemakmuran

10.Tulisan Kota Serambi Mekkah melambangkan julukan Padangpanjang dengan ciri khas Islami.

11.Lukisan pita dengan warna merah putih melambangkan Padangpanjang bagian dari Negara Kasatuan Republik Indonesia dan sebagai Kota Perjuangan.

Arti Warna

1. Hitam melambangkan kepemimpinan dari Ninik Mamak/Penghulu yang tahan uji/tahan tempa serta ulet dan tabah

2. Kuning Emas melambangkan Keagungan /Kemulian Terhadap kebenaran suatu nilai budaya

3. Merah melambangkan suatu ke beranian dan kegigihan bagi pengemban amanah untuk menjalankan tugas dan tanggung jawab yang di percayakan .

4. Biru Langit melambangkan kedalaman budi pekerti dari masyarakat yang menjunjung tinggi falsafah adat basandi syarak, syarak basandi kitabbulah.

5. Hijau melambangkan kesejukan dan kedamaian dalam tantanan kehidupan masyarakat

6. Putih melambangkan kesucian dalam kehidupan beragama

7. Coklat melambangkan kesuburan tanah yang dimiliki Kota Padang Panjang.
Baca artikel lain tentang:

Share:


Artikel Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar